Sebagai salah satu ruangan esensial di dalam hunian, desain ruang tamu harus dirancang secara cermat agar dapat memberikan kenyamanan yang maksimal untuk seluruh anggota keluarga. Terlebih, ruang tamu merupakan salah satu ruangan multifungsi yang digunakan untuk berbagai aktivitas sekaligus.
Buat kamu yang ingin mengubah desain ruang tamu agar lebih homey, Kami punya referensi menarik. Ide ruang tamu ini mengusung desain Japandi yang merupakan perpaduan gaya Japanese dan Scandinavian. Konsep desain ini juga menggabungkan dua filosofi hidup, yaitu Wabi-Sabi dan Lagom yang mengutamakan estetika dan efisiensi sehingga menonjolkan karakter interior yang sederhana, clean, serta space-saving.
Nah, jika kamu tertarik untuk mengadopsi desain Japandi dan mengaplikasikannya pada ruang tamu di rumahmu, simak inspirasi dari Kania di bawah ini, yuk!
Ruang Tamu Japandi Modern

Tampil mewah dengan pengolahan indirect lighting yang menghasilkan mood hangat, ruang tamu ala Japandi modern ini memadukan aksen marmer dengan pelapis dinding kayu berwarna muda sehingga menambah kesan cerah yang menawan. Untuk mewujudkan konsep space-saving, ruang tamu elegan bergaya Japandi modern ini pun menggunakan furnitur berukuran rendah yang tentu saja memberikan kesan lapang dan bebas pengap.
Ruang Tamu Japandi Open Plan

Mengusung konsep open plan, ruang tamu pada inspirasi satu ini dibuat menyatu dengan ruang makan sehingga lebih fleksibel dan leluasa. Ruang tamu ini mengusung gaya Japandi melalui pemilihan furniture yang sederhana, tapi tetap mengutamakan fungsi dan estetika. Jadi, ruangan terlihat rapi dan bersih.
Selain itu, perpaduan warna kayu dan putih pun memberikan kesan natural sehingga membuat seluruh keluarga akan selalu merasa nyaman saat berkumpul di ruang tamu ini. Apalagi, ada tambahan karpet berwarna cokelat yang menambah kesan hangat.
Ruang Tamu Japandi dengan Perpaduan Warna Pastel

Meskipun ruang tamu yang satu ini ukurannya tergolong mungil, tpai penggunaan furniture multifungsi sangat berhasil membantu mewujudkan konsep space-saving dan membuat ruangan tetap terkesan luas. Yang menarik, ruang tamu bergaya Japandi ini tak hanya menonjolkan kesan sederhana dan bersih saja, tapi juga tampak lebih segar dan cerah berkat perpaduan warna pastel biru dan cokelat muda. Dengan demikian, desain ruang tamu ini sangat cocok diadopsi oleh keluarga modern yang dinamis.
Ruang Tamu Japandi Mewah dan Elegan

Inspirasi desain ruang tamu selanjutnya juga mengusung gaya Japandi modern dengan permainan cahaya temaram yang membuat ruangan jadi lebih terang dan mewah. Ruang tamu Japandi ini juga terkesan hangat dengan dominasi material kayu yang dipadukan dengan dinding warna krem serta kabinet dan pintu warna putih. Tak lupa, tambahan dekorasi berupa tanaman hias indoor pun berhasil menonjolkan konsep Japandi yang menitikberatkan pentingnya menikmati alam.
Ruang Tamu Japandi dengan Furniture Multifungsi

Cocok diadopsi oleh hunian berukuran mungil seperti apartemen studio, ruang tamu dengan style Japandi ini berhasil mewujudkan konsep space-saving berkat penggunaan dominasi warna putih yang dipadukan dengan warm tone sehingga memberikan kesan luas, simpel, dan hangat secara bersamaan.
Ingin memiliki desain interior yang bagus dan unik ? dengan tampilan interior yang stylish dan mengagumkan? mendesain sendiri dan berkomunikasi langsung dengan desainer terbaik kami, langsung saja hubungi kami Jasa Kontraktor Bangunan Semarang yang akan siap membantu anda.
- Jasa Bangun dan Renovasi rumah di Semarang, Kendal, Solo, Kudus, Salatiga, Surabaya, Bali, Jakarta
- Jasa arsitek , Arsitektur di Semarang, Kendal, Solo, Kudus, Salatiga, Surabaya, Bali, Jakarta
- Kontraktor bangunan di Semarang, Kendal, Solo, Kudus, Salatiga, Surabaya, Bali, Jakarta
- Kontraktor rumah , perumahan di Semarang, Kendal, Solo, Kudus, Salatiga, Surabaya, Bali, Jakarta
- Kontraktor hotel di Semarang, Kendal, Solo, Kudus, Salatiga, Surabaya, Bali, Jakarta
- Kontraktor apartemen di Semarang, Kendal, Solo, Kudus, Salatiga, Surabaya, Bali, Jakarta
- Kontraktor Office di Semarang, Kendal, Solo, Kudus, Salatiga, Surabaya, Bali, Jakarta
- Kontraktor Arsitektur dan Interior Mall di Semarang, Kendal, Solo, Kudus, Salatiga, Surabaya, Bali, Jakarta
- Desain Interior di Semarang, Kendal, Solo, Kudus, Salatiga, Surabaya, Bali, Jakarta
- Kontraktor interior di Semarang, Kendal, Solo, Kudus, Salatiga, Surabaya, Bali, Jakarta
- Desain dan kontraktor furniture di Semarang, Kendal, Solo, Kudus, Salatiga, Surabaya, Bali, Jakarta
- Furniture di Semarang, Kendal, Solo, Kudus, Salatiga, Surabaya, Bali, Jakarta
EFRATA INTERIOR
Only Call : Denny +62 85640220094
WA : 087832133637 / 089503760000
Email: dennyprawibowo@gmail.com